Ribuan Mahasiswa Kawal Kampanye Paket REAKTIF Jelang Pilbem UNG 2024

Oleh: Wira Pratama Rumambie . 27 April 2024 . 17:06:55

Kampanye yang dilaksanakan oleh pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) nomor urut 02, berhasil menyita perhatian masyarakat Gorontalo, Kamis (25/04/2024).

Terlihat, paslon yang mengusung nama paket REAKTIF, Ridha Alvariza Anwar dan Aprizal Rajak koalisi Fakultas Teknik dan Fakultas Ilmu Sosial ini diiringi oleh kurang lebih 6.000 (enam ribu) mahasiswa, yang berasal dari berbagai fakultas di Lingkungan Universitas Negeri Gorontalo (UNG).

Ketua tim pemenang paket REAKTIF, Muh. Syafrul Dama terharu melihat antusias mahasiswa yang turut terlibat dalam kampanye tersebut.

“Kami mesti mengakui, jumlah mahasiswa yang turut terlibat dalam kampanye kemarin di luar dari apa yang kami targetkan. Kami bahkan tidak menyangka bisa mencapai kurang lebih 6.000 mahasiswa yang terpantau bergabung dalam pelaksaan kampanye paket REAKTIF,” ujar Syafrul

“Kami percaya, kahadiran tersebut merupakan panggilan yang berangkat dari kesadaran mahasiswa UNG, yang betul-betul tertarik dengan visi dan misi yang dibawa oleh RIdha dan Aprijal,” sambungnya.

Mahasiswa yang akrab disapa Syafrul itu berharap, semua mahasiswa UNG bisa menjadikan ajang PILBEM UNG ini sebagai hajatan demokrasi yang sehat, dan berkomitmen untuk terus menjaga kondusifitas hingga PILBEM selesai.

“Kami berharap, kontestasi PILBEM ini menjadi ajang pesta demokrasi yang sehat untuk seluruh mahasiswa UNG. Oleh karena itu, penting untuk kita menghadirkan komitmen bersama untuk bisa menjaga kondusifitas hingga PILBEM selesai, dan kita mendapatkan nahkoda baru untuk BEM UNG 2024,” tutupnya.

Penulis : Amdi

Agenda

17 Januari 2024

Kuliah Pakar dengan Bupati Kab. Kepulauan Talaud

kegiatan Kuliah Pakar dengan Bupati Kab. Kepulauan Talaud di Aula FIS dengan tema "Individual dalam Interaksi Antar Manusia"

17 Januari 2023

Pelaksana Upacara KORPRI

FIS sebagai Pelaksana Upacara Korpri di Lingkungan UNG

4 - 5 Desember 2022

Tracer Study dengan Temu Alumni

Sehubungan kepentingan peningkatan Point IKU maka dipandang perlu mengadakan tracer Study dengan Temu Alumni yang akan dilaksanakan di Kabupaten Pohuwato pada tanggal 4 s.d 5 Desember 2022

19 November 2022

Malam Keakraban Administrasi Publik 2022

Malam Keakraban Administrasi Publik Angkatan 2022, Catat Waktunya dan tanggalnya ya Guys...... hari Sabtu Tanggal 19 November 2022 Pukul 18.30 WITA di Auditorium UNG. Dengan Menghadirkan Guest Star Jabreak Reggre Music Enthusiast