Gorontalo – Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) kali ini menggelar seleksi Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) tingkat Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo Tahun 2022. Selasa (07/06/2022). Kegiatan tersebut dihadiri dan dibuka langsung oleh Dekan, turut hadir juga pada kegiatan ini para Wakil Dekan, ketua-ketua Jurusan dan mahasiswa.
Dekan Fakultas Ilmu Sosial Dr. Zulaecha Ngiu, M.Pd dalam sambutannya menyampaikan harapan besar akan partisisipasi mahasiswa dalam kegiatan tersebut. “Debat ini merupakan upaya menggali potensi dan kemampuan mahasiswa dalam memberi argumentasi yang logis terhadap fenomena – fenomena yang di ramu dalam materi debat, juga sebagai ajang mahasiswa untuk terlibat langsung dalam kompetisi yang sehat, untuk mengharumkan nama baik Universitas Negeri Gorontalo.
Wakil Dekan Bidang kemahasiswaan dan Alumni, Sainudin Latare S.Pd.,M.Si turut memberi kontribusi besar dalam mengawal kegiatan KDMI sampai kegiatan tersebut selesai. Debat ini dilaksanakan untuk memilih mahasiswa sebagai delegasi KDMI yang akan mewakili FIS ke tingkat Universitas.
Seleksi Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia Tingkat Fakultas berlangsung di Aula FIS, diikuti oleh perwakilan mahasiswa dari 4 jurusan, masing-masing terdiri dari Jurusan Administrasi Publik (AP) Jurusan IHK/PPKn, Jurusan Pendidikan Sejarah dan jurusan Sosiologi.
Adapun dewan juri dari kegiatan tersebut adalah :
Abdul wahab Thomas ,S.Sos.I., M.Sos selaku ketua panitia mengatakan, dari seleksi KDMI tersebut tersaringlah 2 mahasiswa sebagai pembicara terbaik, yaitu Misrawati Pania dari delegasi Jurusan IHK/PPKn dan Sintiya Hintalo dari delegasi Jurusan Administrasi Publik. Kedua mahasiswa tersebut akan menjadi perwakilan Fakultas Ilmu Sosial untuk kompetisi di tigkat Universitas.
“Sebelum melaksanakan seleksi di tingkat Universitas, para delegasi dari Fakultas Ilmu sosial nantinya akan mendapatkan pembinaan untuk mempersiapkan mental kompetisi, penguasaan materi dan strategi dalam berargumentasi sehingga dapat berkompetisi secara maksimal di seleksi KDMI tingkat Universitas Negeri Gorontalo,” pungkasnya.
Semoga pada tahun ini Mahasiswa FIS mampu mengeluarkan kemampuan maksimal dan memperoleh prestasi demi mengharumkan nama FIS UNG tercinta.
Jurusan Komunikasi UNG Akan Menggelar Seminar Nasional Etika Konten di Media Sosial
kegiatan Kuliah Pakar dengan Bupati Kab. Kepulauan Talaud di Aula FIS dengan tema "Individual dalam Interaksi Antar Manusia"
FIS sebagai Pelaksana Upacara Korpri di Lingkungan UNG
Sehubungan kepentingan peningkatan Point IKU maka dipandang perlu mengadakan tracer Study dengan Temu Alumni yang akan dilaksanakan di Kabupaten Pohuwato pada tanggal 4 s.d 5 Desember 2022