Paslon Reaktif Menang di Pilbem UNG 2024, Fakultas Ilmu Sosial Aprijal Rajak, peroleh suara terbanyak

Oleh: Wira Pratama Rumambie . 20 Mei 2024 . 12:54:04

FIS UNG (Media Center) - Pasangan calon nomor urut Dua paket Reaktif dari koalisi pengusung Fakultas Teknik (FT) dan Fakultas Ilmu Sosial (FIS), Ridha Anwar dan Aprijal Rajak, peroleh suara terbanyak pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) tahun 2024.

Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (PIL BEM) berlangsung secara E-Vote pada, Senin (20/05/24).

Setelah sistem E-Vote dibuka sejak pagi tadi, terpantau banyak mahasiswa yang mulai menggunakan hak suaranya untuk menentukan siapa yang bakal memimpin BEM UNG kedepannya.

Alhasil, dari ketiga pasangan calon pada perhelatan pemilihan presiden dan wakil presiden BEM UNG ini dimenangkan oleh pasangan calon nomor urut dua paket Reaktif, berdasarkan perolehan suara yang diraih sebanyak 3.865 dari hasil vote yang sudah disediakan.

Sementara itu, untuk pasangan calon nomor urut 01 memperoleh sebanyak 3.362 suara dan untuk pasangan calon nomor urut 03 memperoleh suara sebanyak 1.496.

Agenda

22 Mei 2024

Seminar Nasional Etika Konten di Media Sosial

Jurusan Komunikasi UNG Akan Menggelar Seminar Nasional Etika Konten di Media Sosial

17 Januari 2024

Kuliah Pakar dengan Bupati Kab. Kepulauan Talaud

kegiatan Kuliah Pakar dengan Bupati Kab. Kepulauan Talaud di Aula FIS dengan tema "Individual dalam Interaksi Antar Manusia"

17 Januari 2023

Pelaksana Upacara KORPRI

FIS sebagai Pelaksana Upacara Korpri di Lingkungan UNG

4 - 5 Desember 2022

Tracer Study dengan Temu Alumni

Sehubungan kepentingan peningkatan Point IKU maka dipandang perlu mengadakan tracer Study dengan Temu Alumni yang akan dilaksanakan di Kabupaten Pohuwato pada tanggal 4 s.d 5 Desember 2022